Senin, 04 November 2013
Mau Pacaran dengan Afgan? Hati-hati Dibuly Fansnya
Beberapa waktu lalu, Afgansyah Reza sempat digosipkan dekat dengan Maudy Ayunda. Namun, isu tersebut dibantah olehnya yang menganggap Ayunda hanya sahabatnya saja. Kini Afgan mengaku tengah membuka hatinya untuk seseorang. Tak hanya itu, pelantun lagu Sadis tersebut juga sudah mempunyai teman dekat.
"Teman dekat ada. Di sini, saya rasa saya mulai open relationship. Untuk serius, saya harus membatasi karena banyak pertimbangan. Cuma belum pengin yang berkomitmen," ujar Afgan, Jumat (5/7/2013), di Palmerah, Jakarta Barat.
Selain itu, meskipun banyak digandrungi fans wanita, namun pria kelahiran 27 Mei 1989 tak ingin menjalin cinta dengan salah satu penggemarnya.
"Sejauh ini masih baik-baik saja. Saya nggak pernah berpikir seperti itu (pacaran dengan fans). Dan memang sih, kadang orang yang saya deketin suka di-bully sama fans," tandas Afgan.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar